Aki no Kanade BD Sub Indo, Baru tadi malam saya coba ngisi waktu santai sambil nonton beberapa judul anime. Salah satunya Aki no Kanade yang merupakan salah satu project keluaran Anime Mirai tahun 2015.
Kalau kalian belum tahu apa itu Anime Mirai, adalah suatu project yang diadakan tiap tahun dimana para animator muda dari setiap studio anime di Jepang menelurkan karyanya yang berisi satu episode (kurang lebih 25 menit), contoh Anime Mirai yang mungkin kalian kenal adalah Harmonie, dan Death Billiard yang kemudian sukses jadi anime seri dengan judul Death Parade. Untuk jelasnya silahkan googling aja ya.
Awalnya saya ga terlalu berharap sama anime ini. Tapi ternyata secara baik Aki no Kanade cukup mempesona saya.
Tema utama yang diangkat dari anime ini adalah seorang gadis yang cinta Taiko dari kecil. Kalau kamu suka main Osu! atau hobi ngabisin duit di Time Zone kamu pasti tau Taiko itu apa. Bicara soal anime musik, biasanya kita nonton yang instrumennya terbilang mewah, semacam biola, piano, atau yang keren-keren seperti band. Alat musik tradisional cukup jarang dijadikan cerita utama, makanya tema cerita ini terbilang baru buat saya.Tuntutan durasi juga, alhasil banyak plothole yang sebenarnya masih pantas dikupas dari cerita ini dan menjadi daya tarik. Seperti proses latihan, atau mungkin hubungan Aki dengan Naoto.
Para pembuat anime ini lebih memaksimalkan cerita tentang Aki sebagai pecinta Taiko ketimbang Taikonya sendiri. Bagusnya mereka memperlihatkan bagaimana Aki tumbuh dari kecil sampai sekarang sebagai gadis yang cinta Taiko. Saya pribadi punya ekspektasi anime ini bisa mengupas sedikit serba-serbi mengenai alat musik Taiko, tapi kayanya ga mungkin karena balik lagi ke kata awal paragraf ini. Durasi.
Soal gambar, saya puas banget sama latarnya. Terutama waktu… kalau ga salah sore hari di desanya, keliatan keren! Untuk design karakter so-so, khas anime jaman sekarang lah. Cuma kadang suka bingung sama Aki, kakaknya, sama temennya. Muka, gaya rambut + warna rambutnya mirip.
Aki no Kanade somehow memotivasi saya untuk pengen ngabisin duit di Time Zone untuk sekedar menabuh Taiko. Emosi Aki yang terlihat senang sekali ketika berhadapan dengan Taiko benar-benar kerasa. Seandainya anime ini punya kesempatan untuk dijadikan seri atau barangkali movie dengan durasi yang lebih panjang, mungkin bisa jadi anime yang worth to watch!
Aki no Kanade
Download Link
Informasi selengkapnya mengenai Aki no Kanade beserta link download dapat kalian temukan dibawah ini.
Aki no Kanade BD Sub Indo
Type: Movie
Episodes: 1
Status: Completed
Tayang: 22 Maret 2015
Seasons: Winter 2015
Produser: EXA International
Genre: Music, School, Slice of Life
Durasi: 25 Menit
Score: 7.16
Sinopsis
Aki Miyagawa pindah ke Tokyo untuk mengejar mimpinya menjadi seorang drummer taiko, tetapi dia mengalami waktu yang sulit, menyeimbangkan latihan yang ketat dengan pekerjaan paruh waktunya. Sekarang, setelah 15tahun, dia kembali untuk festival taiko.
Aki Miyagawa meninggalkan kampung halamannya di Kariyama menuju Tokyo untuk menjadi pemain Taiko professional. Sayangnya ia kesulitan untuk membagi waktu latihan dengan kerja sambilannya. Hingga suatu hari guru Taikonya, Yoshioka, mengajaknya untuk kembali ke desanya untuk menjadi pengajar Taiko sebelum festival terakhir mereka.
DownloadAki no Kanade BD Sub Indo:
1080p: Google Drive | Google Share | Racaty | Zippyshare
720p: Google Drive | Google Share | Racaty | Zippyshare
480p: Google Drive | Google Share | Racaty | Zippyshare
360p: Google Drive | Google Share | Racaty | Zippyshare